Get Gifs at CodemySpace.com

Kamis, 29 Agustus 2013

Tiga Mantra



Man jadda wajada : Siapa yang bersungguh-sungguh akan sukses
Man shabara zhafira : Siapa yang bersabar akan beruntung
Man sara ala darbi washala : Siapa yang berjalan di jalannya akan sampai ke tujuan

“Sampai di tempat kos, yang yang pertama aku lakukan adalah salat dan melekatkan keningku lama-lama dan kuat-kuat di kepala sajadah. Rasanya inilah sujudku yang paling berarti selama ini. Betapa banyak nikmat yang aku lupakan dan aku anggap wajar dan biasa. Seakan-akan aku berhak mendapat nikmat itu tanpa usaha. Karena itu betapa sesatnya aku kalau sampai bermalas-malasan. Setiap kemalasan artinya memboroskan waktu sekarang, hari ini, detik ini. Padahal tidak ada jaminan apa pun bahwa besok, bahkan sedetik lagi, aku akan punya waktu yang lapang seperti sekarang. Sebuah pepatah Arab dari Pondok Madani berkelebat di ingatanku. Lan tarji’ ayyamullati madhat. Tak akan kembali hari-hari yang telah berlalu. Aku harus menggunakan waktuku sebaik mungkin, seefisien mungkin. Mulai sekarang, detik ini juga.”
Ranah 3 Warna_hlm. 164

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan sahabat memberikan saran,komentar, ataupun kritik. Namun, ingat yaaa, tetap jaga kesopanan ^_^